Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Berjumpa lagi dengan Mas Dodik ditulisan kali ini mas Dodik akan berbagi tentang Cut Off BOSP tahun anggara selanjutnya, telah kita ketahuan sebagai operator dapodik bahwa telah rilis aplikasi dapodik versi 2024, yang versi sebelumnya adalah versi 2023.d, awal rilis Aplikasi Dapodik sempat ada permasalah yaitu saat akan Tarik Data atau Sincronisasi pada Koneksi TIDAK TERHUBUNG.
Pada saat itu juga dari dapodik pusat langsung merespon dengan pengumuman melalui Instagram dapodik official, selang satu hari Rilis lagi Dapodik 2024., dengan kata lain ada pembaruan pada aplikasi dapodik.
Pada Aplikasi Dapodik 2024 yang sekarang versi sudah menjadi 2024.a, bahwa dalam laman sp.datadik.kemdikbud.go.id pada menu Beranda sudah ada Hitungan mundur untuk Cut Off data siswa untuk menentukan besaran dana yang akan diterima oleh Lembaga yang merupakan acuad adalah jumlah siswa di tambah besaran tiap siswa dalam satu tahun.
Dana yang akan diterima oleh lembaga juga berbeda-beda karena jumlah siswa setiap lembaga juga berbeda, maka dari itu untuk pengambilan data siswa dari dapodik guna menentukan jumlah anggaran pertahun yang diterima oleh lembaga adalah per 31 Agustus tahun sebelumnya (31 Agustus 2023)
Teman-teman operator dapodik segera sincron dan pastikan data siswa masuk semua pada aplikasi dapodik sebelum tanggal 31 Agustus 2023 ini.
EmoticonEmoticon